Biografi dan Daftar Album Band The White Stripes

The White Stripes merupakan grup band duo terkenal asal Amerika Serikat. Mereka terkenal dengan musik dan lagu lagu bergenre alternative dan garage rock. The White Stripes terdiri dari Jack White dan Meg White. Jack White menjalankan instrumen sebagai vokal, gitar, bass dan keyboard dalam proses rekaman. Sementara Meg White bertindak sebagai drummer. Duo ini berasal dari wilayah Detroit, Michigan dan terbentuk pada tahun 1997. The White Stripes baru mulai dikenal eksistensinya di awal era 2000-an. Band ini kemudian bubar di tahun 2011. Jack White sendiri kemudian melanjutkan karir musik dengan bersolo karir dan menjadi salah satu insan rock paling berpengaruh di era milenium. Berikut kami tampilkan info singkat mengenai profil dan biografi band The White Stripes.

Biografi dan Daftar Album Band The White Stripes

Biografi Band The White Stripes


The White Stripes dibentuk di tahun 1997. Album debut mereka dirilis pada tahun 1999. Setahun kemudian, mereka kemudian merilis album kedua berjudul De Stijl. Dua album pertama ini bisa dibilang tidak terlalu sukses, meski mampu memperkenalkan nama The White Stipes di kancah musik global.

Perilisan album ketiga, White Blood Cells di tahun 2001 menjadi titik balik kesuksesan band ini. Single Fell in Love with a Girl dari album ini menjadi awal kepopuleran mereka. The White Stripes bahkan menjadi salah satu band paling sukses di tahun 2002. Kesuksesan mereka juga tidak lepas dari kebangkitan musik garage rock yang sedang dalam masa keemasan di awal 2000-an.

Di tahun 2003, album keempat mereka berjudul Elephant dirilis. Album ini mampu sukses besar dan menjadi album terbaik The White Stripes. Bahkan beberapa media menyebutnya sebagai album terbaik di tahun 2000-an. Single Seven Nation Army dari album ini menjadi lagu terbaik The White Stripes. Baik lagu Seven Nation Army maupun album Elephant juga berhasil memenangkan Grammy Awards 2004 masing-masing dari kategori lagu rock terbaik dan album alternative terbaik.

The White Stripes kemudian merilis dua album lagi, yaitu Get Behind Me Satan (2005) dan Icky Thump (2007) sebelum vakum untuk beberapa tahun. Band ini akhirnya resmi bubar pada tahun 2011 dan tidak aktif lagi. Jack White kemudian melanjutkan solo karir dengan merilis beberapa single dan dua album baru.

Daftar Album The White Stripes

  • The White Stripes (1999)
  • De Stijl (2000)
  • White Blood Cells (2001)
  • Elephant (2003)
  • Get Behind Me Satan (2005)
  • Icky Thump (2007)

Total The White Stripes telah merilis 6 album studio. Band ini juga beberapa kali mendapatkan penghargaan musik internasional. Band ini dinilai sukses membangkitan musik garage rock di awal milenium. The White Stripes juga termasuk salah satu grup band terbaik tahun 2000an. Meski sudah bubar, nama band ini pun tetap dikenang sebagai salah satu band rock paling inovatif di era modern.

Belum ada Komentar untuk "Biografi dan Daftar Album Band The White Stripes"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel