10 Lagu Stevie Wonder Terbaik yang Bagus dan Enak Didengar

Daftar lagu Stevie Wonder yang enak - Stevie Wonder adalah musisi dan penyanyi multitalenta asal Amerika Serikat yang terkenal. Ia menjadi salah satu musisi terbaik dan terpopuler di abad 20, dikenal lewat teknik menyanyi yang luar biasa bagus. Stevie Wonder mencapai puncak kepopuleran di era 60an, 70an dan 80an. Ia banyak menghasilkan lagu-lagu hits bergenre R&B, soul, jazz, pop, dan funk, kebanyakan lagu-lagunya adalah lagu barat romantis tentang cinta.

Stevie Wonder lahir di Saginaw, Michigan, Amerika Serikat pada tanggal 13 Mei 1950. Nama lahirnya adalah Stevie Hardaway Judkins. Ia adalah seorang tuna netra sejak lahir sehingga tidak dapat melihat. Meski begitu hal itu tidak menghalangi kreativitasnya dalam industri musik. Sejak kecil ia sudah berkarya, hingga sempat dijuluki Little Stevie Wonder.

Masa keemasan Stevie Wonder berlangsung antara tahun 1972 sampai 1977, dimana ia merilis album-album sukses dan legendarisnya, seperti Talking Book (1972), Innervisions (1973), Fulfillingness' First Finale (1974), dan Songs in the Key Life (1976). Banyak lagu-lagu hits yang ia hasilkan dari 4 album terbaiknya tersebut.

Total sepanjang karirna, Stevie Wonder mencatat beberapa rekor seperti total penjualan album dan single lebih dari 100 juta kopi album di seluruh dunia, membuatnya masuk dalam jajaran musisi tersukses sepanjang masa. Ia pun dianggap sebagai salah satu penyanyi pria terbaik dan paling berpengaruh di abad 20 dan sepanjang masa.

Secara umum, Wonder membawakan lagu-lagu dengan genre jazz dan soul, serta genre musik lain seperti R&B, pop, dan funk. Stevie Wonder juga banyak menguasai instrumen musik, seperti keyboard, harmonica, gitar, bass, drum, dan lain-lain. Ia termasuk musisi yang produktif, dimana ia konsisten merilis album-album yang sukses tiap tahunnya.

Total Stevie Wonder telah merilis 26 album studio yang ia rilis sejak usia 11 tahun sampai sekarang, dimana beberapanya sukses menjadi album hits di seluruh dunia. Ia juga merilis beberapa single dan album kompilasi lainnya. Banyak lagu-lagu terbaik Stevie Wonder yang populer. Kami telah memilih rekomendasi 10 lagu Stevie Wonder terbaik yang bagus dan enak didengar berikut ini.

(baca juga kumpulan lagu R&B terbaik)

Daftar 10 Lagu Terbaik Stevie Wonder

10 Lagu Stevie Wonder yang Enak


1. Superstition
Album : Talking Book
Tahun : 1972

2. Living for the City
Album : Innervisions
Tahun : 1973

3. Isn't She Lovely
Album : Songs in the Key of Life
Tahun : 1976

4. You Are the Sunshone for My Live
Album : Talking Book
Tahun : 1972

5. Higher Ground
Album : Innervisions
Tahun : 1973

6. I Wish
Album : Songs in the Key of Life
Tahun : 1976

7. Sir Duke
Album : Songs in the Key of Life
Tahun : 1976

8. Maybe Your Baby
Album : Talking Book
Tahun : 1972

9. Don't You Worry 'Bout a Thing
Album : Talking Book
Tahun : 1972

10. All in Love Is Fair
Album : Innervisions
Tahun : 1973

Lagu-lagu Stevie Wonder terbaik lainnya

  • From the Bottom of My Heart
  • Love's in Need of Love Today
  • Overjoyed
  • I Believe (When I Fall in Love It Will Be Forever)
  • Superwoman
  • Maybe Your Baby
  • Send One Your Love
  • Signed, Sealed, & Delivered

Itulah informasi mengenai daftar 10 lagu Stevie Wonder terbaik yang bagus dan paling populer sepanjang masa. Stevie Wonder memang terkenal sebagai salah satu penyanyi pria terbaik yang banyak menghasilkan lagu jazz dan R&B yang bagus dan enak didengar.

Belum ada Komentar untuk "10 Lagu Stevie Wonder Terbaik yang Bagus dan Enak Didengar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel