Biografi dan Daftar Album Band Gorillaz

Gorillaz adalah grup band kartun virtual asal Inggris. Gorillaz didirikan pada tahun 1998 di Inggris oleh Damon Albarn dan Jamie Hewlett. Gorillaz sendiri beranggotakan empat personil virtual yang dieksplorasi di tiap video musik, website, screen konser, aksesoris dan wallpaper Gorillaz. Empat member virtual Gorillaz tersebut adalah Stuart Pot atau biasa dipanggil 2D di bagian vokal dan keyboard, Murdoc Niccals di bagian bass, Noodle di bagian gitar dan backing vocal serta Russel Hobbs di bagian drum dan rap. Gorillaz sangat terkenal terutama di era 2000-an dan membuat mereka menjadi salah satu band terpopuler di era 2000-an. Berikut akan kami sajikan biografi lengkap band Gorillaz.
Biografi dan Daftar Album Band Gorillaz

Biografi Gorillaz


Awal kemunculan Gorillaz sebagai band virtual diawali oleh Damon Albarn yang merupakan vokalis dan frontman band britpop yang populer di era 90-an, Blur. Ia berimajinasi tentang band virtual dengan karakter-karakter yang tidak nyata. Dan dengan bantuan Jamie Hewlett yang merupakan komikus, maka terbentuklah Gorillaz. Damon Albarn sendiri berfokus pada karya musik, penciptaan lagu serta projek terbaru Gorillaz. Sedangkan Jame Hewlett lebih fokus pada ilustrasi karakter serta pengembangan tokoh virtual band. 


Tentunya para personil dibalik layar Gorillaz bukan hanya mereka berdua saja. Ada banyak musisi-musisi dibalik layar yang turut berkolaborasi dalam beberapa proyek Gorillaz di tiap lagu dan album yang dirilis, mulai dari Del the Funkee Homosapien, Miho Hatori, Snoop Dogg, Cee Lo Green, Gruff Rhys, Mos Def, De La Soul dan masih banyak lagi.

Gorillaz sendiri mengusung banyak genre musik populer, mulai dari rock, hip hop, alternative, experimental dan electronica. Bahkan dalam beberapa lagu Gorillaz juga membawakan genre musik jazz, country, reggae, dub, soul, blues atau pop. Maka bisa disimpulkan jika grup band Gorillaz membawakan banyak genre dan gaya musik yang populer dan menjadi favorit di kalangan remaja di era musik modern, meskipun mayoritas lagu Gorillaz adalah hip hop dan alternative.

Gorillaz pertama kali menghentak industri musik dunia lewat album self-titled Gorillaz di tahun 2001 dengan single debut Tomorrow Comes Today dan Clint Eastwood. Album ini sukses terjual 7 juta keping di seluruh dunia dan membuat nama Gorillaz sukses secara internasional. Demon Days dirilis tahun 2005 sebagai album kedua Gorillaz. Beberapa single yang menjadi hits internasional dihasilkan di album ini seperti Feel Good Inc, Dare atau Kids with Guns yang juga menjadi lagu terbaik Gorillaz

Album Demon Days juga mendapat lima nominasi Grammy Awards sekaligus di tahun 2006 dan memenangkan Best Pop Collaboration with Vocal. Gorillaz lalu merilis album ketiga dan keempatnya, yaitu Plastic Beach (2010) dan The Fall (2010). Gorillaz sempat vakum sejak tahun 2011 namun kembali merilis album di tahun 2017 dengan judul Humanz.


Daftar Album Gorillaz

  • Gorillaz (2001)
  • Demon Days (2005)
  • Plastic Beach (2010)
  • The Fall (2010)
  • Humanz (2017)

Hingga kini, Gorillaz telah merilis empat album studio dan beberapa single yang sukses. Gorillaz juga memiliki banyak fans dan penggemar dari seluruh dunia. Mereka menjadi salah satu grup band terpopuler tahun 2000an. Band virtual ini juga sukses meraih banyak penghargaan internasional termasuk Grammy Awards. Tak salah jika Guinness World Record menobatkan Gorillaz sebagai grup band virtual terbaik dunia sepanjang masa.

Belum ada Komentar untuk "Biografi dan Daftar Album Band Gorillaz"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel