Biografi dan Sejarah Band Led Zeppelin
19/01/14
Tambah Komentar
Led Zeppelin adalah grup band rock terkenal asal negara Inggris. Mereka terbentuk pada bulan September 1968 di London, Inggris. Led Zeppelin terdiri dari Robert Plant sebagai vokalis, Jimmy Page sebagai gitaris, John Paul Jones sebagai bassist dan juga keyboardist, serta yang terakhir John Bonham sebagai drummer. Mereka termasuk salah satu grup band terbaik, terpopuler dan paling berpengaruh di industri musik sepanjang masa hingga sekarang. Keempat personil merea juga merupakan expert di tiap instrumen yang mereka kuasai. Led Zeppelin juga disebut sebagai grup band heavy metal pertama yang menonjolkan suara gitar yang berat. Berikut akan kami tampilkan biografi lengkap band Led Zeppelin ini.
Led Zeppelin memulai karir dengan nama the Yadbirds. Setelah berganti nama menjadi Led Zeppelin, mereka kemudian merilis album studio debut self-titled di tahun 1969 yang diikuti dengan album kedua, Led Zeppelin II di tahun yang sama. Kesuksesan album pertama dan kedua mereka membuat Led Zeppelin meneruskan kontrak dengan label rekamannya.
Biografi Led Zeppelin
Led Zeppelin memulai karir dengan nama the Yadbirds. Setelah berganti nama menjadi Led Zeppelin, mereka kemudian merilis album studio debut self-titled di tahun 1969 yang diikuti dengan album kedua, Led Zeppelin II di tahun yang sama. Kesuksesan album pertama dan kedua mereka membuat Led Zeppelin meneruskan kontrak dengan label rekamannya.
Di era 70an, band ini kemudian sukses meraih popularitas yang luar biasa besar, terutama berkat perilisan album-album seperti Led Zeppelin III (1970) dan juga Led Zeppelin IV (1971). Meski genre rock merupakan genre utama yang mereka bawakan, namun Led Zeppelin banyak membawakan genre musik lain, termasuk blues dan folk, juga rockabilly, reggae, jazz, soul, funk, classic, pop, latin, country, Arabic music, dan India music.
Lagu-lagu yang dihasilkannya mampu menjadi hits internasional. Mereka pun disebut-sebut sebagai band terbesar yang paling berpengaruh di era 70-an. Led Zeppelin mampu menuai kesuksesan berkat album-album yang mereka rilis. Di antara semua lagunya, mungkin lagu berjudul Stairway to Heaven di tahun 1971 disebut sebagai lagu hits terbesar mereka.
Bahkan lagu tersebut dianggap sebagai lagu rock terbaik sepanjang masa. Lagu ini juga banyak menginspirasi musik rock secara keseluruhan dan menaikkan popularitas Led Zeppelin di awal 70-an. Total 9 album studio dirilis Led Zeppelin sepanjang karir bermusik mereka dan hampir semuanya menjadi album rock sukses yang legendaris.
(baca juga 10 lagu Led Zeppelin terbaik)
Kebanyakan musik dari Led Zeppelin ditulis oleh gitaris Jimmy Page, sedangkan liriknya banyak dibuat oleh Robert Plant. Led Zeppelin kemudian harus bubar tahun 1980 setelah kematian drummer John Bonham akibat pengaruh ketergantungan alkohol. Namun meskipun bubar, musik-musiknya tetap melegenda dan tetap dicintai pengemarnya. Bahkan album Led Zeppelin telah terjual lebih dari 300 juta kopi dan merupakan salah satu rekor sepanjang masa.
Sementara itu, tiga orang anggota Led Zeppelin, masing-masing Robert Plant (vokal), Jimmy Page (gitar) dan John Paul Jones (bass) sempat mengadakan konser reuni di The O2, London pada tanggal 10 Desember 2007. Dalam konser yang ditonton lebih dari 20.000 penonton itu, Led Zeppelin juga mengajak putra almarhum drummer John Bonham, yang bernama Jason. Hingga kini pun, Led Zeppelin disebut sebagai salah satu band paling sukses, inovatif dan berpengaruh dalam industri musik dunia sepanjang masa.
(baca juga 10 lagu Led Zeppelin terbaik)
Daftar Album Led Zeppelin
- Led Zeppelin (1969)
- Led Zeppelin II (1969)
- Led Zeppelin III (1970)
- Led Zeppelin IV (1971)
- Houses of the Holy (1973)
- Physical Graffiti (1975)
- Presence (1976)
- In Through the Out Door (1979)
- Coda (1982)
Kebanyakan musik dari Led Zeppelin ditulis oleh gitaris Jimmy Page, sedangkan liriknya banyak dibuat oleh Robert Plant. Led Zeppelin kemudian harus bubar tahun 1980 setelah kematian drummer John Bonham akibat pengaruh ketergantungan alkohol. Namun meskipun bubar, musik-musiknya tetap melegenda dan tetap dicintai pengemarnya. Bahkan album Led Zeppelin telah terjual lebih dari 300 juta kopi dan merupakan salah satu rekor sepanjang masa.
Sementara itu, tiga orang anggota Led Zeppelin, masing-masing Robert Plant (vokal), Jimmy Page (gitar) dan John Paul Jones (bass) sempat mengadakan konser reuni di The O2, London pada tanggal 10 Desember 2007. Dalam konser yang ditonton lebih dari 20.000 penonton itu, Led Zeppelin juga mengajak putra almarhum drummer John Bonham, yang bernama Jason. Hingga kini pun, Led Zeppelin disebut sebagai salah satu band paling sukses, inovatif dan berpengaruh dalam industri musik dunia sepanjang masa.
Belum ada Komentar untuk "Biografi dan Sejarah Band Led Zeppelin"
Posting Komentar